Menu Bar

Kamis, 13 November 2014

Fase Kehidupan Setelah Memasuki Dunia Kampus

Pada saat kita di akhir sma saatnya kita mulai memilih dimana untuk melanjutkan ke jenjang selanjutnya. Sungguh tidak mudah untuk bisa kuliah apalagi di negara kita yang tercinta ini. jika kita memilih untuk kuliah apalagi sebagian besar untuk melanjutkan ke perguruan tinggi dengan jarak yang sangat jauh antar kota bahkan antar pulau jadi tidak memungkinkan untuk bisa pulang pergi kerumah dalam waktu sehari , tinggal dikosan ukuran kamar sepetak, Berikut fase kehidupan dunia kampus.

1. Fase adaptasi
Pada awalnya kita bangga dengan almamater kita yang berwarna-warni sampai-sampai cerita pada teman "Alhamdulillah gue masuk UN*AD, U*, U*M dengan bangganya akan tetapi kuliah tidak semudah cerita FTV yang kerjaannya kuliah, pulang ,pacaran, main , ........ kuliah yang kesekian kalinya bisa dihitung jari.. tetapi pada kenyataannya disatu sisi kita mulai hidup dengan berbagai keterbatasan, keterbatasan dalam biaya karena harus dihemat-hemat biar ga cekak di akhir bulan. pada saat itu terkadang kita sedih memikirkan keluarga yang jauh disana, sedangkan di kampus mulai menjadi bahan percobaan senior ,mahasiswa baru yap mahasiswa baru disaat masa-masa adaptasi lingkungan ditambah dengan adanya tekanan  dari senior, tugas mulai banyak entah itu dari laporan , praktikum, kerja kelompok , dan suka dikasih tugas yang aneh-aneh sungguh pasti merasakan tersiksa menjadi mahasiswa baru. Tetapi disinilah kedewasaan kita diuji kita mulai bisa mengontrol emosi kesabaran kita, mencari kebersamaan dengan teman sesama angkatan solidaritas , dimana tempat kita bermain, keluarga baru kita karena mereka merasakan hal yang sama , tetapi disinilah kebersamaan yang tidak akan pernah didapatkan di semester ataupun tingkat selanjutnya .

2. Fase Build of Characters
Fase ini sudah mulai bebas dari belenggu senior , senior menjadi teman baik tapi disini fase dimana terlihat karakter masing-masing orang yang sesungguhnya bermacam-macam tipe karakter seseorang mulai dari aktivis yang kerjanya kuliah rapat, ngadain event , bahkan terkadang kuliah dinomor duakan , yang kedua tipe mahasiswa kuliah main, shopping , salon bahkan kehidupan glamouritas sudah menjadi bagiannya , tipe-tipe yang super high class, tipe yang ketiga akademisi fakultatif maksudnya disini dia aktiv dikelas, organisasi dinomorduakan , bahkan sampai-sampai membuat program kreativitas mahasiswa adapun yang keempat kuliah engga , organisasi engga masa bodo amat, malas kuliah kerja nongkrong , sampai-sampai pihak kampus kelelahan untuk mencarinya hehe

Banyak sesuatu yang unik dalam kuliah dari berbagai macam karakter orang-orang , disinilah kita harus bisa memilih yang terbaik untuk diri kita semua , sesuatu yang pernah terjadi di SMA sangat sedikit tuk bisa terulang kembali dimana pada saat kuliah sibuk dengan dunianya masing-masing , masuk kuliah satu angkatan lulus masing-masing , pada saat SMA guru sering mengingatkan kita , pada saat kuliah kita yang mengejar-ngejar dosen terkadang gimana dosen , sedikit yang dosen jiwanya seperti guru. Dari segi tugas pada saat SMA kita masih sempat bermalas-malasan pada saat kuliah bermalas-malasan jangan harap bisa lulus cepat karena itu kita terpaksa untuk menjadi orang rajin terkadang dengan cara yang berbeda-beda tergantung proses yang dijalani karena mahasiswa memiliki 1001 cara untuk melakukan sesuatu hehehe








Tidak ada komentar: