Rabu (09/04) bertepat di kelurahan Jatinangor, Sumedang tepat kampus saya terletak disana , ya bisa dibilang Bandung juga engga atau Bandung coret, tapi kadang dibilang Bandung karena sejarah awalnya Unpad di Bandung. saya tidak bahas itu hehe ..
Yang saya bahas adalah , hari ini adalah pesta demokrasi pemilihan calon legislatif di seluruh Indonesia , dari spanduk ini juga kita dihimbau untuk memilih pemimpin yang berkualitas yang tidak hanya berkoar-koar serta memberikan janji manis pada saat kepilih beliau melupakan janji pada saat berkampanye dan hanya menjadi pecundang bagi masyarakat alias tidak ada gunanya sebagai pemimpin karena telah mengkhianati janjinya.
Tolak Politik Uang jadilah masyarakat yang cerdas dan tidak terpengaruh dengan siapapun yang telah memberi uang agar ia kepilih menjadi caleg. Tenang saja pak saya bukan masyarakat bodoh yang bisa ditipu seperti keledai haha, kamilah seorang mahasiswa yang cerdas dalam memilih dan merupakan dari salah satu pelopor perubahan untuk Indonesia , Hidup Mahasiswa! Hidup Indonesia!
Kata siapa ikutan nyoblos di tanah rantau susah ? buktinya saya bisa memberikan satu suara untuk satu perubahan yang lebih baik , ini adalah salah seorang petugas pemilu tepatnya di kecamatan Jatinangor, Sumedang , hampir semuanya yang daftar pada hari H meskipun jalan sepi tapi ramenya disini. tidak hanya mahasiswa Unpad saja yang mendaftar bahkan mahasiswa IPDN pun berbondong-bondong untuk mencari TPS dan mendaftarkan sebagai pemilih di tanah rantau. Setelah mendaftarkan diri untuk mengikuti pemilu dengan persyaratannya hanya fotokopi 2 KTP , yang satu diberikan petugas, yang satu lagi diberikan dalam form A5 untuk persyaratan pemilih dalam pemilu .
setelah itu saya pergi ke desa setempat tepatnya Desa Cikeruh untuk diberikan persetujuan dalam mengikuti pemilu serta mengisi no KK di form A5 tersebut, serta dituliskan desa/ kelurahan dan kecamatan asal pemilih dan no TPS asal ya tepatnya saya asal Bogor, untuk mengetahui itu sayapun menelpon sanak famili saya disana agar datanya terisi lengkap.
Setelah itu sayapun dapat memilih di TPS...
Inilah TPS tempat saya menentukan nasib masa depan Negeri ini hehe agak lebay kedengarannya , inilah mahasiswa IPDN yang ikut berpartisipasi untuk mengikuti pesta demokrasi terbesar di Indonesia , mereka sangat antusias untuk mengikuti pemilu legislatif kali ini.
yap ini TPS no 07 dan 08 tepatnya di SDN Cikeruh 1 , terletak di Jatinangor , Sumedang
Setelah saya mendaftar sebagai pemilih , alhamdulillah kertasnya masih ada karena belum abis di sebagian TPS kertasnya sudah habis, jadi saya termasuk orang yang beruntung masih bisa memilih , saya bersama rekan saya Dio , mendaftar ke TPS ini setalah mendaftar saya menunggu untuk dipanggil ke dalam Bilik penentuan hehe alias bilik Suara :)
Inilah kertas penentuan masa depan bangsa ini, ini kertas suara hehe
ya terdapat banyak pilihan dikertas ini dari partai maupun pemimpin-pemimpin dari tingkat daerah maupun tingkat RI , terserah kita mau milih yang mana ya hak dari masing-masing orang karena kebebasan berpendapat serta memilih itu yang dinamakan demokrasi .. cielah bawa-bawa pelajaran PKN hehe ;)
Ini kertas suara , dari sinilah partai maupun calegnya bersaing tuk menjadi seorang pemenang , seorang pemenang akan berkuasa sedangkan yang kalah akan rugi HAHAHA , mau ga mau itulah politik saling menjatuhkan bahkan segala cara dihalalkan Astaghfirullahaladzim, ampuni rakyat kami ya Allah amiin :(
Sayapun tidak mau kalah dengan yang lain , mengabadikan dirinya seorang pemilih maupun seorang yang sangat berpengaruh dalam pemilu kali ini. saya mengabadikan momentnya sebagai rakyat yang partisipan dalam mengikuti pemilu .
Siapa yang tidak bangga apalgi siswa SMA yang baru berumur 17 tahun dan ikut memilih dalam pemilu , pasti ada rasa kebanggan dan kepuasan sendiri karena telah turut serta memberi kontribusi dalam penentuan Indonesia kedepannya ...
Inilah jari rekan saya , tidak hanya saya pasti kebanyakan orang yang mulai update di media sosial, di Fb, Twitter, Instagram, Path dll , update sebagai pemilih dalam pemilu , inilah ekspresi dari kebanyakan orang yang ikut serta dalam pemilu . meskipun sepi jalanan tapi memiliki kesan tersendiri hehe
Berkesan bisa ikut pemilu meskipun di tanah rantau , yang penting bisa memberikan suara untuk perubahan serta penentuan Indonesia yang lebih baik.
Say No To Golput. yang Golput ya ga apa-apa berarti kalian menyetujui pilihan kami , meskipun demokrasi orang-orang golongan hitam dan golongan putih dalam satu suara untuk itu harapan dari saya semoga saja yang akan terpilih nantinya adalah pemimpin yang Amanah , Cerdas, Bertanggung jawab serta Pro Rakyat kecil, menengah dan membuat kebijakan pemerintah yang tidak bertentangan dengan agama.
Harapan kami banyak untuk negeri ini...
jangan pernah melupakan rakyat memilih anda .
Masih banyak PR yang harus dihadapi bangsa ini, bagaimana tuk menyatukan Indonesia tanpa adanya pertumpahan darah , bagaimana mempertahankan ketahanan pangan agar Indonesia tidak perlu Impor dari negara lain, bagaimana memanfaatkan SDA yang melimpah di negeri ini, Tingkatkan pendidikan hingga ke pelosok-pelosok, sejahterakan guru , PNS , Profesor, Dosen ,Buruh, Nelayan agar mereka tetap cinta Indonesia, tingkatkan SDM untuk menghadapi pasar bebas ASEAN ,gratiskan Pendidikan , tingkatkan fasilitas , perbaiki jalanan yang rusak, tingkatkan IPTEK , kuasai laut Indonesia agar tidak terjadi pencurian ikan ilegal, kuatkan pertahanan khususnya di perbatasan .
semoga harapan kami dan bangsa Indonesia dapat terwujud dalam kepemimpinan saat ini karena kami percaya bahwa anda orang yang amanah dan terpilih.
MERDEKA !